Cara Pasang Internet CBN Mudah dan Murah

Pernah mendengar sebutan CBN internet? CBN internet merupakan perusahaan yang bergerak di bidang teknologi. Perusahaan menyediakan berbagai layanan, seperti internet, komputasi awan (cloud), TV interaktif, dan pusat data. 

CBN menjadi perusahaan internet yang banyak diminati. Memangnya, apa saja keuntungan menggunakan internet CBN? Selengkapnya mengenai internet CBN akan dibahas berikut ini.

Mengenal Internet CBN

loader

PT Cyberindo Aditama atau CBN adalah perusahaan teknologi (ICT) yang menyediakan berbagai layanan. Salah satunya adalah internet. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1995, berfokus untuk mengembangkan teknologi. 

Salah satu inovasi yang dibuat CBN bisa dilihat pada tahun 2000. Kala itu, CBN berhasil memperkenalkan layanan internet tanpa kabel (wireless) dan in-building Ethernet, kemudian mendistribusikannya kepada masyarakat. Sementara tahun 2005, perusahaan berhasil menggunakan internet fiber optik.

Tidak sendirian, CBN dibantu oleh tenaga ahli dan profesional dalam mengembangkan sayap perusahaan. Pada akhirnya, berhasil menjadi salah satu perusahaan teknologi telekomunikasi terbaik yang ada di Indonesia. Hingga kini, sudah ada ribuan kilometer fiber optik yang tersebar di tanah air.

Paket internet CBN yang ditawarkan adalah fiber optik broadband dengan kecepatan 10Mbps sampai 1Gbps. Tidak hanya itu, perusahaan juga menyediakan layanan internet yang stabil atau sering disebut SOHO. Layanan satu ini bisa menjadi pilihan untuk pengguna yang menginginkan koneksi internet anti lemot.

Baca Juga: Tips Hemat Pulsa dan Kuota agar Tak Merana di Tanggal Tua

Keuntungan Menggunakan Internet CBN

Bukan tanpa alasan, meningkatnya permintaan pemasangan internet CBN tidak lepas karena berbagai keuntungan yang ditawarkan. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Koneksi Internet Cepat

Teknologi fiber optik yang disematkan oleh CBN menjadikan perusahaan ini sebagai penyedia layanan internet tercepat di Indonesia, dengan test speed internet CBN mencapai 1Gbps. Kecepatan ini didukung dengan adanya koneksi bandwidth internasional yang cukup besar. Untuk menikmati kecepatan maksimal, pengguna diwajibkan memilih paket internet CBN terbaik. 

2. Mendukung Siaran untuk Keluarga

Ingin menghabiskan akhir pekan dengan menonton TV bersama keluarga tercinta? Bisa! Melalui Dens TV Box dan TV Mobile, pengguna dapat menonton film blockbuster lokal maupun internasional selama lebih dari 1.000 jam.

3. Layanan 24 Jam

Butuh pertanyaan seputar paket internet CBN atau ingin menyampaikan keluhan? Tak perlu khawatir, karena CBN menyediakan layanan pelanggan selama 24 jam. Laporan akan ditangani setiap saat.

4. Sistem Pembayaran yang Mudah

Saat ini, CBN telah bekerja sama dengan beberapa perbankan untuk memudahkan pembayaran pelanggan. Selain perbankan, pembayaran juga dapat dilakukan melalui e-commerce yang ada di Indonesia. Tinggal pilih mana yang paling cocok saja.

Syarat Daftar Internet CBN

Ingin menikmati layanan internet dari CBN? Mudah saja, kamu hanya perlu melengkapi syarat berikut ini.

  • Telah berusia 17 tahun ke atas
  • Mempunyai KTP atau kartu identitas lainnya
  • Bersedia membayar tagihan tepat waktu
  • Berdomisili di wilayah yang sudah dicover internet CBN
  • Mengajukan pendaftaran, lalu membayar biaya pemasangan internet

Beli paket data murah dan anti ribet, hanya di Cermati!

Beli Paket Data Termurah Sekarang!  

Jenis Paket Internet CBN

loader

Untuk keperluan sehari-hari, internet CBN menawarkan tujuh pilihan paket internet yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Adapun ketujuh paket internet CBN tersebut, antara lain.

1. Paket Fiber 20

Harga paket: Rp299.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Kecepatan up to 40 Mbps
  • Dens.TV + Apps (FTA Channel), baik di website maupun aplikasi
  • Kecepatan untuk download dan upload simetris

Tersedia paket value combo dengan melakukan top up sebesar Rp45.000 per bulan. Paket ini menawarkan kecepatan internet hingga 50 Mbps. Pembayaran selama 3 bulan berhak mendapatkan diskon 20%. 

2. Paket Fiber 50

Harga paket: Rp399.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Kecepatan up to 100 Mbps
  • Dens.TV + Apps (FTA Channel), baik di website maupun aplikasi
  • Kecepatan untuk download dan upload simetris

Tersedia paket value combo dengan melakukan top up sebesar Rp45.000 per bulan. Paket ini menawarkan kecepatan internet hingga 100 Mbps, lho! Pengguna berhak mendapatkan diskon 30% jika melakukan pembayaran 3 bulan sekaligus.

3. Paket Fiber 100

Harga paket: Rp799.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Kecepatan up to 200 Mbps
  • Dens.TV + Apps, baik di website maupun aplikasi
  • Kecepatan untuk download dan upload simetris
  • Dens.TV Box

Tersedia paket ekstra combo dengan dua keuntungan sekaligus. Pertama, berhak mendapatkan diskon 40% selama 3 bulan. Kedua, adanya tambahan diskon hingga 12 bulan untuk pembayaran dimuka menggunakan kartu kredit.

4. Paket Fiber 300

Harga paket: Rp1.399.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Kecepatan up to 300 Mbps
  • Dens.TV + Apps, baik di website maupun aplikasi
  • Kecepatan untuk download dan upload simetris
  • Dens.TV Box

Tersedia paket ekstra combo dengan berbagai keuntungan. Pengguna berhak mendapatkan diskon 10% selama 3 bulan pertama. Selain itu, terdapat tambahan diskon hingga 12 bulan untuk pembayaran menggunakan kartu kredit.

Baca Juga: Resmi Hadir, Simak Keunggulan, Biaya dan Cara Pasang Internet ICONNET PLN

5. Paket Fiber 1G

Harga paket: silakan menghubungi pihak CBN 

Keuntungannya:

  • Kecepatan up to 1 Gbps
  • Dens.TV + Apps, baik di website maupun aplikasi
  • Kecepatan untuk download dan upload simetris
  • Dens.TV Box

Tersedia paket ekstra combo dengan penawaran diskon sebesar 50% selama 3 bulan. Ditambah lagi dengan diskon hingga 12 bulan untuk pembayaran advance atau kartu kredit. Dengan diskon yang ditawarkan, harga paket fiber 1G bisa lebih murah. 

6. Xtraspeed 60

Harga paket: Rp50.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Speedboost hingga 60 Mbps
  • Diskon sebesar 30%
  • Berlaku untuk pelanggan yang telah berlangganan paket CBN fiber 20 dan fiber 30 combo
  • Harga di atas belum termasuk PPN sebesar 11%

7. Xtraspeed 100

Harga paket: Rp100.000 per bulan

Keuntungannya:

  • Speedboost hingga100 Mbps
  • Diskon sebesar 30%
  • Berlaku untuk pelanggan yang telah berlangganan paket CBN fiber 50 dan fiber 60 combo
  • Harga di atas belum termasuk PPN sebesar 11%

Cara Pasang Internet CBN

Agar kamu bisa menikmati layanan internet CBN, maka lakukanlah pendaftaran terlebih dahulu. Pendaftaran bisa melalui website resmi, aplikasi, telepon ke call center, atau datang langsung ke kantor terdekat. Tinggal pilih mana yang paling praktis menurutmu.

Biaya pasang internet CBN adalah Rp1.500.000. Setelah pembayaran dilakukan, maka proses instalasi segera dilakukan. Waktu yang dibutuhkan untuk instalasi tergantung dari tingkat kesulitan instalasi di wilayah masing-masing.

1. Daftar Lewat Website

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Buka situs CBN internet di cbn.id
  • Pada halaman pertama, klik menu “cbn fiber”
  • Pilihlah salah satu paket sesuai kebutuhan
  • Klik “daftar sekarang”
  • Isi data sesuai kolom yang diminta
  • Ikuti perintah seterusnya sampai pendaftaran berhasil

2. Daftar Lewat Aplikasi

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Unduh aplikasi CBN internet di App Store maupun Play Store
  • Buka aplikasi yang sudah diunduh
  • Geser ke kiri, lalu klik “check coverage” pada halaman pertama
  • Isi alamat pada kolom yang sudah disediakan
  • Isi nama, alamat, dan nomor handphone
  • Pilihlah salah satu paket sesuai kebutuhan
  • Centang kolom yang disediakan untuk menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku
  • Klik “subscribe”
  • Tunggu beberapa menit, lalu cek email untuk mengkonfirmasi pendaftaran

3. Daftar Melalui Telepon

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Hubungi call center CBN internet di nomor 1500780
  • Siapkan kartu identitas, seperti KTP
  • Beritahu keinginanmu untuk memasang layanan internet CBN fiber
  • Informasikan data diri dan persyaratan yang diminta
  • Beritahu paket internet fiber yang diinginkan
  • Petugas akan melakukan pengecekan ulang pendaftaran
  • Tunggu sebentar sampai petugas memberi perintah untuk mengecek hasil pendaftaran pada email maupun SMS
  • Pendaftaran selesai!

4. Daftar Langsung di Kantor

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Bagi yang tinggal di Jakarta, kamu bisa datang ke kantor pusat CBN di Cyber 2 Tower Lt. 33. Jl. HR Rasuna Said X5 No. 13, Jakarta Selatan 12950
  • Mengambil nomor antrian ke CS
  • Sampaikan keinginan untuk menggunakan layanan internet fiber CBN
  • Berikan data dan persyaratan yang diminta
  • CS akan mengecek apakah alamatmu masuk dalam area coverage atau tidak
  • Jika masuk, maka ikuti step by step yang disampaikan CS hingga pendaftaran selesai

Nikmati Akses Internet Cepat Anti Lola

Berselancar di dunia maya tentunya menyenangkan apabila didukung dengan layanan internet yang cepat. CBN merupakan perusahaan yang menyediakan layanan internet fiber tercepat di Indonesia. Perusahaan ini bisa dijadikan pilihan untuk memenuhi kebutuhan akses dunia maya sehari-hari. 

Tertarik untuk daftar internet CBN dalam waktu dekat? Kamu bisa pilih salah satu cara daftar yang disebutkan di atas, kemudian ikuti langkah-langkahnya dengan benar untuk memudahkan pemasangan. Kini, kamu bisa menikmati akses internet yang cepat anti lola. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Provider dan Harga Pasang Wifi Terkini